IMPLEMENTASI PENDEKTAN SAINTIFIK DALAM KURIKULUM 2013 PADA SISWA KELAS X SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN PANCASILA MOJOWARNO JOMBANG

KALIM, MOKHAMAD (2019) IMPLEMENTASI PENDEKTAN SAINTIFIK DALAM KURIKULUM 2013 PADA SISWA KELAS X SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN PANCASILA MOJOWARNO JOMBANG. Masters thesis, Universitas Pesantren Tinggi Darul 'Ulum.

Full text not available from this repository.

Abstract

Kata Kunci : Implementasi, Pendekatan Saintifik, Kurikulum 2013 Pendekatan scientific merupakan model pembelajaran yang menuntut siswa beraktivitas sebagaimana seorang ahli sains. Pendekatan scientific memandu siswa untuk memecahkan masalah melalui kegiatan perencanaanyang matang, pengumpulan data yang cermat, dan analisis data yang teliti untukmenghasilkan sebuah kesimpulan. Penerapan pendekatan scientific learning dalampembelajaran melibatkan keterampilan proses, seperti mengamati, menanya,mengklasifikasi, mengukur, meramalkan, menjelaskan, dan menyimpulkan. Berdasarkan fenomena di atas, maka penelitian bertujuan mendeskripsikan; 1) perencanaan pendekatan Scientific SMK Pancasila, 2) proses implementasi pendekatan Scientific di SMK Pancasila, serta 3) hasil pendekatan Scientific di SMK Pancasila. Pendekatan peneliti yaitu pendekatan kualitatif, dengan jenis penelitianlapangan. Teknik pengumpulan data menggunakan metode observasi, wawancara,dan dokumentasi. Analisis data dengan reduksi data, penyajian data, dan verifikasi.Uji Keabsahan data dengan, ketekukan pengamatan, triangulasi (sumber, metode,penyidik, dan teori), pemeriksaan sejawat melalui diskusi. Hasil penelitian menunjukkan; 1) perencanaan pendekatan scientific meliputi; a) Menyiapkan perencanaan tematik berupa RPP, b) sumber belajar berupa buku tematik dan buku referensi tambahan sebagai pendamping , c) mempersiapkan media pembelajaran yang konkrit, jelas dan sederhana serta berbasis lingkungan, d)metode pembelajaran yang sesuai dengan karakteristik siswa . 2) proses implementasi pendekatan scientific meliputi; a) kegiatan mengamati, b) kegiatan menanya, c) kegiatan mencoba, d)kegiatan menalar, dan e) kegiatan mengkomunikasikan. 3) hasil implementasi pendekatan scientific meliputi: a)suasana pembelajaran menjadi lebih menyenangkan dengan melibatkan siswa secara aktif dalam setiap komponen kegiatan pembelajaran, b) siswa jauh lebih mudah memahami materi ketika diajak terjun langsung untuk mengamati, merasakan danmenemukan pengtahuannya sendiri, c) berdampak positif pada nilai siswa.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools
L Education > LB Theory and practice of education > LB2361 Curriculum
Divisions: Program Pasca Sarjana
Program Pasca Sarjana > Manajemen Pendidikan Islam
Depositing User: Iqbal Iqbal
Date Deposited: 31 Dec 2022 02:28
Last Modified: 31 Dec 2022 02:28
URI: http://eprints.unipdu.ac.id/id/eprint/2582

Actions (login required)

Downloads

Downloads per month over past year

View Item View Item
View My Stats