Faqih, Abdullah (2020) KARTU BASMALAH E-MAAL SEBAGAI REGULASI DAN KONTROL DIRI TERHADAP PERILAKU KONSUMTIF SANTRI PONDOK PESANTREN SIDOGIRI PASURUAN. Other thesis, Universitas Pesantren Tinggi Darul 'Ulum.
Full text not available from this repository.Abstract
Perkembangan e-money sudah berkembang di Pondok Pesantren Sidogiri Pasuruan. sejak 2017 Toko Basmalah Sidogiri telah mengembangkan sistem pembayaran menggunakan uang elektronik dengan nama Basmalah E-maal (emaal). penggunaan kartu Basmalah E-maal dipergunakan pembayaran santri ketika berbelanja serta pembayaran administrasi Pondok pesantren. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penggunaan kartu Basmalah Emaal dikalangan santri Pondok Pesantren Sidogiri Pasuruan, dan untuk mengetahui regulasi dan kontrol diri terhadap perilaku konsumtif santri Pondok Pesantren Sidogiri dengan Kartu Basmalah E-maal. Metode yang akan digunakan pada penelitian ini adalah metode kualitatif dengan pendekatan observasiwawancara mendalam, dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah reduksi data dengan menjadikan wakil kepala asrama J sebagai informan kunci dan 9 orang sebagai informan pendukung, dan juga dengan delapan orang sebagai triangulator yaitu orang tua/wali santri yang menjadi informan serta Admin Toko Basmalah, dengan hasil yang didapatkan bahwa santri mampu melakukan regulasi dan kontrol diri yang didukung oleh lingkungan sosial pesantren, namun pemanfaatan kartu Basmalah E-maal untuk melakukan pengawasan terhadap perilaku konsumsi santri belum maksimal. Kata Kunci: Basmalah E-maal, Regulasi, Kontrol Diri, Perilaku Konsumtif, Pondok Pesantren.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > HC Economic History and Conditions |
Divisions: | Fakultas Bisnis dan Bahasa Fakultas Bisnis dan Bahasa ?? 1 ?? |
Depositing User: | Iqbal Iqbal |
Date Deposited: | 12 Dec 2020 04:15 |
Last Modified: | 12 Dec 2020 04:15 |
URI: | http://eprints.unipdu.ac.id/id/eprint/1986 |
Actions (login required)
Downloads
Downloads per month over past year
View Item |