PENGARUH BEBAN KERJA GURU DALAM MENGAJAR TERHADAP KINERJA GURU DI MADRASAH ALIYAH AL-MUHAJIRIN JANTI JOGOROTO JOMBANG

Ilmiah, Umi Bahriyatul (2018) PENGARUH BEBAN KERJA GURU DALAM MENGAJAR TERHADAP KINERJA GURU DI MADRASAH ALIYAH AL-MUHAJIRIN JANTI JOGOROTO JOMBANG. Other thesis, Universitas Pesantran Tinggi Darul 'Ulum.

Full text not available from this repository.

Abstract

Menjadi guru adalah sebuah pekerjaan yang dituntut untuk professional, dengan tugas utama yaitu mendidik, mengajar, membimbing, mengarahkan, menilai dan mengevaluasi peserta didik pada pendidikan dasar dan pendidikan menengah. Peran guru sangatlah penting, karena dalam proses belajar mengajar, guru merupakan salah satu faktor utama bagi terciptanya generasi penerus bangsa yang berkualitas, tidak hanya dari sisi intelektualitas saja melainkan juga dari tata cara berperilaku dalam masyarakat. Beban kerja guru untuk mendidik, mengajar, membimbing, mengarahkan, dan atau melatih minimal 24 (dua puluh empat) jam tatap muka seminggu. Di samping tugas utama, guru juga dituntut melakukan tugas yang lain, seperti melaksanakan kegiatan pengembangan keprofesian berkelanjutan. Kegiatan tersebut terdiri atas kegiatan yang berkaitan dengan: (1) pengembangan diri, (2) publikasi ilmiah, dan (3) pengembangan pembelajaran inovatif. Oleh sebab tujuan peneliti ingin mengetahui adakah pengaruh beban kerja guru dalam mengajar terhadap kinerja Guru di Madrasah Aliyah Al- Muhajirin Janti Jogoroto Jombang. Jenis penelitian ini termasuk penelitian lapangan ( Field Research) dengan pendekatan kuantitatif rumus prosentase korelasi prodact moment. Dalam penelitian ini terdapat dua variabel , yaitu beban kerja guru (X) dan kinerja guru (Y). Dari hasil penelitian di ketahui melalui persentase bahwa beban kerja guru tergolong sangat tidak baik dengan persentase 10.66%.dan kinerja guru tergolong sangat tidak baik, dengan nilai persentase 47,33 % , dengan nilai r hitung = 0,396. Maka dapat di konsultasikan pada tabel r product moment dengan jumlah (N) = 27 diperoleh koefesien rtabel = 0, 396 dengan signifikansi 5%, hasilnya rhitung lebih besar dari pada rtabel= - 1152 > 0,396 artinya Ha diterima dan Ho ditolak. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa “Sangat berpengaruh bahwa semakin tinggi Beban kerja Guru dalam mengajar terhadap kinerja guru di Madrasah Aliyah Al-Muhajirin Janti Jogoroto Jombang” Kata kunci: beban kerja guru, kinerja guru

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BV Practical Theology > BV1460 Religious Education
Divisions: Fakultas Agama Islam
Fakultas Agama Islam > S1-Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Iqbal Iqbal
Date Deposited: 12 Nov 2018 01:30
Last Modified: 12 Nov 2018 01:30
URI: http://eprints.unipdu.ac.id/id/eprint/1242

Actions (login required)

Downloads

Downloads per month over past year

View Item View Item
View My Stats