PENINGKATAN KEAKTIFAN DAN HASIL BELAJAR SISWA PADA PELAJARAN ALQURAN HADIS MELALUI METODE GALLERY WALK DI MADRASAH TSANAWIYAH RAHMAT SA’ID PETERONGAN JOMBANG

ROKHILLAH, . (2018) PENINGKATAN KEAKTIFAN DAN HASIL BELAJAR SISWA PADA PELAJARAN ALQURAN HADIS MELALUI METODE GALLERY WALK DI MADRASAH TSANAWIYAH RAHMAT SA’ID PETERONGAN JOMBANG. Other thesis, Universitas Pesantran Tinggi Darul 'Ulum.

Full text not available from this repository.

Abstract

Abstrak Kesulitan siswa dalam pelajaran Alquran Hadis dapat diatasi dengan metode gallery walk guna meningkatkan mutu pendidikan nasional. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui keaktifan dan hasil belajar siswa dengan penggunaan metode gallery walk. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas (PTK) dengan jenis kolaboratif parsipatoris dan menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif. Subyek penelitian ini siswa kelas VIII MTs. Rahmat Sa’id Peterongan Jombang yang berjumlah 26 siswa. Metode pengumpulan data menggunakan wawancara, observasi, tes, dan dokumentasi. Berdasarkan hasil penelitian di peroleh hasil a) prosentase keaktifan siswa pre test dmencapai 42% dikategorikan kurang aktif, pada siklus I mencapai 69% dikategorikan aktif dan pada siklus II mencapai 92% dan dikategorikan sangat aktif b) hasil belajar siswa pre test mencapai 44,42 dengan ketuntasan klasikal 8% , pada siklus I mencapai 72,73 dengan ketuntasan klasikal 50% dan pada siklus II mencapai 91,81 dengan ketuntasan klasikal 92%. Peneliti menyimpulkan bahwa penerapan metode gallery walk dapat meningkatkan keaktifan dan hasil belajar siswa pelajaran Alquran Hadis. Kata Kunci: Metode gallery walk, keaktifan siswa, hasil belajar

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BV Practical Theology
B Philosophy. Psychology. Religion > BV Practical Theology > BV1460 Religious Education
Divisions: Fakultas Agama Islam
Fakultas Agama Islam > S1-Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Iqbal Iqbal
Date Deposited: 06 Sep 2018 00:42
Last Modified: 06 Sep 2018 00:42
URI: http://eprints.unipdu.ac.id/id/eprint/1163

Actions (login required)

Downloads

Downloads per month over past year

View Item View Item
View My Stats