HUBUNGAN KECENDERUNGAN POLA ASUH ORANGTUA TERHADAP TINGKAT AGRESIFITAS ANAK PRASEKOLAH USIA 3 - 5 TAHUN DI TK MUSLIMAT 7 PETERONGAN JOMBANG

Wahyuni, Eka Sri (2018) HUBUNGAN KECENDERUNGAN POLA ASUH ORANGTUA TERHADAP TINGKAT AGRESIFITAS ANAK PRASEKOLAH USIA 3 - 5 TAHUN DI TK MUSLIMAT 7 PETERONGAN JOMBANG. Other thesis, Universitas Pesantran Tinggi Darul 'Ulum.

Full text not available from this repository.

Abstract

Agresif pada anak merupakan perilaku yang menyertai marah dan terdapat dorongan untuk bertindak secara destruktif dan masih terkontrol. Pola asuh orangtua merupakan unsur penting dalam membentuk karakter perilaku anak. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui adanya hubungan kecenderungan pola asuh orangtua terhadap tingkat Agresifitas anak prasekolah usia 3-5 tahun. Penelitian ini menggunakan desain penelitian cross sectional. Sampling yang digunakan adalah Simple Random Sampling yang terdiri dari 30 responden dari responden yang tersedia. Terdapat 2 variabel dalam penelitian ini, kecenderungan pola asuh orangtua merupakan variabel independen sedangkan tingkat Agresifitas anak prasekolah merupakan variabel dependen. Metode pengambilan data dilakukan dengan menggunakan kuesioner. Cara pengolahan data yang digunakan adalah tehnik analisa data Spearman dengan tingkat kemaknaan ) = 0,05. Hasil penelitian didapatkan nilai p = 0.001 dengan koefisien korelasi = 0,580 maka hipotesis diterima, artinya ada hubungan kecenderungan pola asuh orangtua dengan tingkat agresifitas anak prasekolah di TK Muslimat 7 Peterongan Jombang. Pola asuh permisif orangtua yang memberikan kebebasan dan malah mengabaikan dapat menimbulkan perilaku agresif. Pola asuh permisif yang memberi kebebasan penuh pada anak untuk berbuat sekehendaknya dapat mengakibatkan anak tidak terkendali, ini sering mengakibatkan munculnya perilaku agresif. Kata kunci : Kecenderungan Pola Asuh, Tingkat Agresifitas, Prasekolah.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Fakultas Ilmu Kesehatan
Fakultas Ilmu Kesehatan > S1-Ilmu Keperawatan
Depositing User: Iqbal Iqbal
Date Deposited: 03 Sep 2018 02:20
Last Modified: 03 Sep 2018 02:20
URI: http://eprints.unipdu.ac.id/id/eprint/1111

Actions (login required)

Downloads

Downloads per month over past year

View Item View Item
View My Stats