PENGARUH PENYULUHAN KESEHATAN TERHADAP TINGKAT PENGETAHUAN SISWA TENTANG CUCI TANGAN PAKAI SABUN (CTPS) DI SD PLUS DARUL‟ULUM JOMBANG

ADI, M. SIDIK (2018) PENGARUH PENYULUHAN KESEHATAN TERHADAP TINGKAT PENGETAHUAN SISWA TENTANG CUCI TANGAN PAKAI SABUN (CTPS) DI SD PLUS DARUL‟ULUM JOMBANG. Other thesis, Universitas Pesantren Tinggi Darul Ulum.

Full text not available from this repository.

Abstract

Kondisi sehat dapat dicapai dengan mengubah perilaku dari yang tidak sehat menjadi perilaku sehat dan menciptakan lingkungan sehat. Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) salah satunya yaitu dengan tindakan Cuci Tangan Pakai Sabun (CTPS). Mencuci tangan dengan menggunakan sabun terbukti secara ilmiah efektif untuk mencegah penyebaran penyakit-penyakit menular seperti diare, Infeksi Saluran Pernapasan Atas (ISPA) dan Flu Burung. dari data obserfasi dan studi pendahuluan yang dilakuakan oleh peneliti di SD Plus Darul‟ Ulum Jombang di peroleh hasil bahwa siswa di dapatkan tidak mencuci tangan pakai sabun ketika ingin mengkonsumsi makanan yang di bawa secara indifidu dari rumah maupun jajan yang di beli pada saat jam istirahat, dan dilakukan wawancara kepada 7 siswa di dapatkan hasil 2 siswa memiliki pengetahuan baik, 4 siswa penetahuan cukup, 1 siswa pengetahuan kurang. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui adanya pengaruh penyuluhan kesehatan terhadap tingkat pengetahuan siswa tentang cuci tangan pakai sabun pada anak di Sekolah Dasar. Menggunakan metode Pra Experimental desain One Group Pretesst-Postest desaign. Jumlah sampel sebanyak 69 responden dengan tehnik Random Sampling. Peneliti mengadakan pendekatan serta observasi kepada siswa. Data dikumpulkan dengan diobservasi menggunakan Lembar Kuisioner. Uji Statistik menggunakan uji wilcoxon dengan tingkat kemaknaan P= 0,05. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pada uji wilcoxon nilai signifikasi =0,002 sehingga ada pengaruh penyuluhan kesehatan terhadap tingkat pengetahuan siswa tentang cuci tangan pakai sabun pada anak di SD Plus Darul „Ulum Jombang. Oleh karena itu, dapat direkomendasikan sebagai penyuluhan kesehatan yg efektif dan efisien untuk anak-anak yg duduk di bangku Sekolah Dasar. Kata Kunci : penyuluhan kesehatan, pengetahuan siswa, cuci tangan

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Fakultas Ilmu Kesehatan
Fakultas Ilmu Kesehatan > S1-Ilmu Keperawatan
Depositing User: Iqbal Iqbal
Date Deposited: 17 Feb 2018 06:26
Last Modified: 17 Feb 2018 06:26
URI: http://eprints.unipdu.ac.id/id/eprint/1037

Actions (login required)

Downloads

Downloads per month over past year

View Item View Item
View My Stats