HUBUNGAN PERSEPSI MUTU PELAYANAN KESEHATAN DENGAN JUMLAH KUNJUNGAN ULANG PASIEN DI POLI FISIOTERAPI RUMAH SAKIT UMUM DAERAH KERTOSONO

PURNOMO, SUGENG (2016) HUBUNGAN PERSEPSI MUTU PELAYANAN KESEHATAN DENGAN JUMLAH KUNJUNGAN ULANG PASIEN DI POLI FISIOTERAPI RUMAH SAKIT UMUM DAERAH KERTOSONO. Other thesis, Universitas Pesantren Tinggi Darul Ulum.

[img] Text
BAB I.pdf
Restricted to Registered users only

Download (157kB)

Abstract

Upaya peningkatan mutu pelayanan kesehatan adalah langkah terpenting untuk meningkatkan daya saing usaha di sektor kesehatan Mutu pelayanan merupakan suatu bentuk penilaian konsumen (pasien) terhadap tingkat pelayanan yang diterima dengan tingkat layanan yang diharapkan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara persepsi mutu pelayanan dengan jumlah kunjungan ulang pasien di poli fisioterapi RSUD Kertosono. Penelitian ini menggunakan desain penelitian korelasi observasional dengan pendekatan cross sectional, dengan jumlah polulasi sebanyak 260 responden dan jumlah sampel sebanyak 30 responden dengan menggunakan teknik purposive sampling. Pengumpulan data dilakukan dengan instrumen data menggunakan kuesioner dan selanjutnya ditabulasi dengan menggunakan distribusi frekuensi dan di uji menggunakan uji Spearman dengan tingkat kemaknaan α = 0,05. Hasil penelitian sebagian besar sebanyak 24 orang (80%) mengatakan persepsi mutu pelayanan di poli fisioterapi RSUD kerstosono baik dan sebanyak 11 orang (36,7%) melakukan kunjungan ulang dengan baik sesuai target berkunjung ulang. Berdasarkan uji spearman didapatkan P = 0,009 (< 0,05) artinya terdapat hubungan antara mutu pelayanan dengan kunjungan ulang pasien. Kesimpulan yang dapat diambil dari penelitian ini adalah ada hubungan persepsi mutu pelayanan dengan jumlah kunjungan ulang pasien di poli fisioterapi RSUD Kertosono.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Fakultas Ilmu Kesehatan
Fakultas Ilmu Kesehatan > S1-Ilmu Keperawatan
Depositing User: M Kirom
Date Deposited: 10 Oct 2016 03:54
Last Modified: 21 Nov 2016 02:28
URI: http://eprints.unipdu.ac.id/id/eprint/481

Actions (login required)

Downloads

Downloads per month over past year

View Item View Item
View My Stats