SUHARMONO, RUDY (2016) PENGARUH PENDIDIKAN KESEHATAN PREOPERASI TERHADAP MOBILISASI DINI POST OPERASI DI RUANG HIGH CARE MERPATI RSUD dr SOEDONO MADIUN. Other thesis, Universitas Pesantren Tinggi Darul Ulum.
Text
BAB I.pdf Restricted to Registered users only Download (96kB) |
Abstract
Mobilisasi dini bagi pasien pasca operasi perlu dilakukan berdasarkan tahap-tahapan yang telah ditentukan. Tahapan kegiatan yang dilakukan segera pada pasien pasca operasi dimulai dari bangun, duduk, dan sampai turun dari tempat tidur dan mulai berjalan dengan bantuan alat sesuai dengan kondisi pasien. Manfaat dari mobilisasi ini adalah menurunkan insiden komplikasi, mengurangi hipotensi (tekanan darah rendah), mengantisipasi otot mengecil, menghindari hilangnya kekuatan otot, konstipasi, meningkatkan kesegaran tubuh dan mengurangi tekanan pada kulit. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui adanya pengaruh pendidikan kesehatan pre operasi terhadap mobilisasi dini post operasi. Penelitian ini menggunakan eksperimen semu (Quasy-Exsperiment) dengan pendekata post test control group design. Populasi adalah pasien pre operasi di ruang high care RSUD dr. Soedono Madiun, teknik pengambilan sampel dengan Consecutive Sampling, sampel penelitian sebanyak 30 pasien. Teknik analisis menggunakan Mann Whitney Test α ≤ 0,05. Temuan penelitian menunjukkan bahwa ada pengaruh pendidikan kesehatan pre operasi terhadap mobilisasi dini post operasi pasien di ruang high care merpati RSUD dr Soedono (p = 0,000). Mobilisasi dini kelompok perlakuan lebih baik dibandingkan dengan kelompok kontrol. Pendidikan kesehatan tentang mobilisasi dini perlu diberikan kepada pasien yang akan melakukan operasi. Pendidikan kesehatan ini akan menjadi bahan pengetahuan pasien, sehingga setelah melakukan operasi pasien memiliki motivasi yang kuat untuk melakukan mobilisasi dini. Untuk pelaksanaan mobilisasi ini, hendaknya perawat tidak cukup menganjurkan kepada pasien, akan tetapi perawat juga harus memantau secara langsung pelaksanaan mobilisasi dini. Adanya pendampingan ini akan semakin memotivasi pasien dalam pelaksanaan mobilisasi dini
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | R Medicine > RT Nursing |
Divisions: | Fakultas Ilmu Kesehatan Fakultas Ilmu Kesehatan > S1-Ilmu Keperawatan |
Depositing User: | M Kirom |
Date Deposited: | 10 Oct 2016 03:37 |
Last Modified: | 21 Nov 2016 02:30 |
URI: | http://eprints.unipdu.ac.id/id/eprint/478 |
Actions (login required)
Downloads
Downloads per month over past year
View Item |