PENGARUH CYBERLOAFING, LINGKUNGAN KERJA DAN KOMITMEN ORGANISASI TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA UD. RAPI GORDEN MOJOWARNO

Masitoh, Putri (2021) PENGARUH CYBERLOAFING, LINGKUNGAN KERJA DAN KOMITMEN ORGANISASI TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA UD. RAPI GORDEN MOJOWARNO. Other thesis, Universitas Pesantren Tinggi Darul 'Ulum.

Full text not available from this repository.

Abstract

Karyawan UD. Rapi Gorden Mojowarno mengalami penurunan kinerja karyawan. Hal ini disebabkan karyawan belum mampu menjalankan tuganya dengan baik dengan memenuhi tuntutan dan kewajiban yang harus mereka jalankan sesuai dengan peraturan dan ketentuan yang telah ditetapkan oleh pihak perusahaan di karenakan karyawan bebas mengakses internet dengan tujuan bukan untuk kepentingan pekerjaan sehingga melalaikan kewajiban melaksanakan tugas perusahaan. fenomena lain yang terjadi di UD. Rapi Gorden yaitu keadaan ruangan kerja perlu pencahayaan yang lebih terang, sirkulasi udara perusahaan yang kurang baik dan komitmen di antara karyawannya mulai menurun. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah Cyberloafing, Lingkungan Kerja, dan Komitmen Organisasi Berpengaruh Terhadap Kinerja Karyawan Pada UD. Rapi Gorden Mojowarno. Metode analisis yang digunakan adalah metode kuantitatif dengan pengumpulan data menggunakan kuisioner (angket). Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik probability sampling dengan pengambilan simple random sampling. Berdasarkan hasil uji SPSS, hasil analisis data statistik uji F-hitung sebesar 6.238<2.72, yang berarti t-hitung 2.161 lebih besar dari t-tabel 2.72 dengan tingkat signifikasi F-hitung 0.001<0.05 maka hipotesis menyatakan bahwa cyberloafing, lingkungan kerja, dan komitmen organisasi secara bersama-sama berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan pada UD. Rapi Gorden Mojowarno. Kata Kunci: Cyberloafing, Lingkungan Kerja, Komitmen organisasi, Kinerja Karyawan.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: H Social Sciences > HC Economic History and Conditions
Divisions: Fakultas Bisnis dan Bahasa
Fakultas Bisnis dan Bahasa

Fakultas Bisnis dan Bahasa > Administrasi Bisnis
Fakultas Bisnis dan Bahasa > Administrasi Bisnis
Depositing User: Iqbal Iqbal
Date Deposited: 07 Jan 2023 01:55
Last Modified: 18 Feb 2024 06:20
URI: http://eprints.unipdu.ac.id/id/eprint/2698

Actions (login required)

Downloads

Downloads per month over past year

View Item View Item
View My Stats