PENGARUH PEMBELAJARAN AKHLAK TERHADAP PERILAKU SOSIAL DAN PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN SISWA DI MADRASAH TSANAWIYAH BABUSSALAM TAMBAR JOGOROTO JOMBANG

Chintiana, Nurmala (2019) PENGARUH PEMBELAJARAN AKHLAK TERHADAP PERILAKU SOSIAL DAN PENGEMBANGAN KEPRIBADIAN SISWA DI MADRASAH TSANAWIYAH BABUSSALAM TAMBAR JOGOROTO JOMBANG. Masters thesis, Universitas Pesantren Tinggi Darul 'Ulum.

Full text not available from this repository.

Abstract

Pendidikan akhlak dapat diartikan sebagai pendidikan terhadap dasar-dasar moral dan keutamaan perangai, tabiat yang harus dimiliki dan dijadikan kebiasaan oleh anak/siswa. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perilaku sosial dan perkembangan kepribadian siswa di Madrasah Tsanawiyah Babussalam Tambar Jogoroto Jombang. Jenis penelitian kuantitatif dengan metode pengumpulan data observasi, wawancara, dokumentasi dan angket. Teknik analisis menggunakan korelasi parsial dan regresi linier berganda, sampel penelitian 38 responden. Dengan hasil koefisien korelasi 0,496 dengan signifikansi 0,002. Karena signifikansi <0,05, maka H0 ditolak dan Ha diterima. Selanjutnya dengan tabel interpretasi diketahui bahwa 0, 496 berada dalam rentan interpretasi 0,40-0,599 yang berarti mempunyai hubungan sedang. Maka keputusan yang diambil terdapat pengaruh yang signifikan antara pembelajaran akhlak terhadap perilaku sosial dan pengembangan kepribadian siswa di Madrasah Tsanawiyah Babussalam Tambar Jogoroto Jombang. Kata Kunci: Pembelajaran akhlak, perilaku sosial, kepribadian siswa.

Item Type: Thesis (Masters)
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > B Philosophy (General)
L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools
Divisions: Program Pasca Sarjana
Program Pasca Sarjana > Manajemen Pendidikan Islam
Depositing User: Iqbal Iqbal
Date Deposited: 31 Dec 2022 02:05
Last Modified: 31 Dec 2022 02:05
URI: http://eprints.unipdu.ac.id/id/eprint/2575

Actions (login required)

Downloads

Downloads per month over past year

View Item View Item
View My Stats