Mutmainnah, Mutmainnah (2020) PERANAN MANAJEMEN KEPALA MADRASAH TERHADAP TENAGA PENDIDIK DALAM UPAYA MENINGKATAN MUTU PENDIDIKAN DI MADRASAH TSANAWIYAH NEGERI 10 JOMBANG. Masters thesis, Universitas Pesantren Tinggi Darul 'Ulum.
Full text not available from this repository.Abstract
Manajemen merupakan kunci dan motor penggerak untuk meningkatkan potensi Sumber Daya Manusia sehingga suatu organisasi atau lembaga lebih mudah untuk mencapai tujuannya. Berkaitan dengan hal tersebut penulis melakukan penelitian yang bertujuan untuk mengetahui: (1) Peranan manajemen Kepala Madrasah pada tenaga pendidik dalam peningkatan mutu pendidikan di MTsN 10 Jombang, (2) Analisis hambatan manajemen Kepala Madrasah pada tenaga pendidik dalam peningkatan mutu pendidikan di MTsN 10 Jombang, (3) Solusi dari hambatan manajemen Kepala Madrasah pada tenaga pendidik dalam meningkatan mutu pendidikan di MTsN 10 Jombang. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif. Penelitian dilakukan di MTsN 10 Jombang, pada bulan Januari sampai Pebruari 2020. Objek penelitian adalah Kepala Madrasah MTsN 10 Jombang. Adapun informan dalam penelitian adalah Wakil Kepala Madrasah dan Kepala Perpustakaan. Teknik pengumpulan data dengan cara wawancara, observasi dan dokumentasi. Keabsahan data menggunakan Triangulasi data dan Triangulasi sumber. Analisis data menggunakan metode interaktif, pengumpulan data, penyajian data, reduksi data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian diketahui bahwa: (1) Manajemen Kepala Madrasah terhadap tenaga pendidik dalam upaya meningkatan mutu pendidikan di MTsN 10 Jombang dilakukan melalui tahapan perencanaan, pengorganisasian, pelaksanaan, proses rekrutmen, pelatihan, pemberian kompensasi dan evaluasi, (2) Hambatan manajemen Manajemen Kepala Madrasah terhadap tenaga pendidik dalam upaya meningkatan mutu pendidikan di MTsN 10 Jombang antara lain: sering terjadi pergantian kepala madrasah, kurangnya tenaga pendidik dan kependidikan yang kurang professional, kuota pelatihan untuk peningktan mutu tenaga pendidik dan kependidikan yang terbatas, (3) Solusi Manajemen Kepala Madrasah terhadap tenaga pendidik dalam upaya meningkatan mutu pendidikan di MTsN 10 Jombang antara lain: tidak sering terjadi pergantian kepala madrasah, menambah tenaga pendidik dan kependidikan yang professional, dan menambah kuoata pada tenaga pendidik dan kependidikan MTsN 10 Jombang untuk mengikuti pelatihan. Kata kunci: manajemen, sumber daya manusia, kepala madrasah
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Subjects: | B Philosophy. Psychology. Religion > BL Religion L Education > L Education (General) |
Divisions: | Program Pasca Sarjana Program Pasca Sarjana > Manajemen Pendidikan Islam |
Depositing User: | Iqbal Iqbal |
Date Deposited: | 14 Dec 2022 03:10 |
Last Modified: | 14 Dec 2022 03:10 |
URI: | http://eprints.unipdu.ac.id/id/eprint/2552 |
Actions (login required)
Downloads
Downloads per month over past year
View Item |