Nur’aini, Adella Dewi (2021) LARANGAN PERNIKAHAN ADAT JAWA KEBO BALIK KANDANG MENURUT ULAMA TULUNGAGUNG. Other thesis, Universitas Pesantren Tinggi Darul Ulum.
Full text not available from this repository.Abstract
Pernikahan adalah salah satu peristiwa sakral dalam hidup, maka terdapat tradisi di dalam pelaksanaannya di setiap suku atau daerah. Dalam masyarakat jawa, banyak alasan yang menyebabkan perceraian maupun batalnya nikah karena adanya kepercayaan warga masyarakat terhadap tradisi adat yang sudah ada sejak nenek moyang. Seperti tradisi larangan pernikahan adat kebo balik kandang yang ada di desa Banjarsari. Penyusun memandang hal tersebut dari pandangan Ulama Tulungagung. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hal tersebut masih pantas dilanjutkan atau tidak menurut pandangan Ulama Tulungagung. Adapun metode yang digunakan adalah deskriptif kualitatif yang dilaksanakan langsung dari lapangan, yakni menggali data dengan metode wawancara secara lisan serta tatap muka langsung dengan masyarakat yang meyakini larangan adat tersebut dan juga beberapa Ulama di Tulungagung. Metode pengumpulan data menggunakan metode observasi, metode wawancara, dan juga metode dokumentasi. Hasil penelitian mengungkapkan bahwa larangan pernikahan adat kebo balik kandang ini masih perlu dilanjutkan ataupun tidak perlu dilanjutkan, karena tidak adanya dalil yang memperbolehkan ataupun melarang tentang larangan pernikahan adat kebo balik kandang. Kata Kunci : Larangan Pernikahan Adat, Larangan Pernikahan Adat Kebo Balik Kandang, Ulama
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | B Philosophy. Psychology. Religion > BL Religion |
Divisions: | Fakultas Agama Islam Fakultas Agama Islam > S1-Ahwal Al-Syakhsiyah |
Depositing User: | Iqbal Iqbal |
Date Deposited: | 28 Jul 2022 03:21 |
Last Modified: | 28 Jul 2022 03:21 |
URI: | http://eprints.unipdu.ac.id/id/eprint/2460 |
Actions (login required)
Downloads
Downloads per month over past year
View Item |