PENGARUH TERAPI AKTIVITAS KELOMPOK (TAK) PENINGKATAN HARGA DIRI PADA REMAJA

ROFI’AH, BINTI (2020) PENGARUH TERAPI AKTIVITAS KELOMPOK (TAK) PENINGKATAN HARGA DIRI PADA REMAJA. Other thesis, Universitas Pesantren Tinggi Darul 'Ulum.

Full text not available from this repository.

Abstract

Latar belakang : Setiap remaja pasti memasuki masa transisi baik secara fisik, psikologis, dan sosial.perubahan tersebut akan mudah dilalui dengan memperkuat konsep diri terutama harga diri mereka. Namun apabilahal tersebut tidak tercapai berakibat pada penurunan harga diri sehingga beresiko terjadi perilaku kekerasan, rentan terjadinya depresi bahkan sampai resiko bunuh diri Tujuan : mengidentifikasi pengaruh terapi aktivitas kelompok (TAK) terhadap peningkatan harga diri pada remaja dari literatur yang diterbitkan sepuluh tahun terakir Desain : telaah jurnal penelitian Sumber data : basis data jurnal publikasi PubMed (2010-2020), ProQuest (2010- 2020), dan Google Scholar (2010-2020) berbahasa Indonesia dan Inggris antara Januari 2010 - Maret 2020 Metode : pencarian menggunakan PICO dengan kata kunci remaja, TAK dan peningkatan harga diri. Selanjutnya jurnal dilakukan review dengan membaca judul, kemudian dilakukan review pada abstak selanjutnya dalam bentuk full teks dan berdasarkan tahun sesuai kriteria penelitian Hasil : 11 jurnal penelitian, 5 diantaranya junal nasional menggunakan pendekatan persepsi sensori dan 6 jurnal internasional menggunakan terapi kelompok untuk meningkatkan harga diri pada remaja Pembahasan : TAK menjadi terapi yang tepat digunakan untuk remaja yang mengalami harga diri rendah. Dalam Pelaksanannya dapat meningkatkan harga diri remaja dengan menggali kemampuan positif individu, dan membantu untuk sosialisasi, remaja dengan harga diri tinggi dapat mencegah remaja dalam melakukan hal-hal negatif. Kata Kunci : Harga Diri Rendah, Remaja, TAK

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Fakultas Ilmu Kesehatan
Fakultas Ilmu Kesehatan > S1-Ilmu Keperawatan
Depositing User: Iqbal Iqbal
Date Deposited: 16 Mar 2021 02:06
Last Modified: 10 Mar 2024 02:37
URI: http://eprints.unipdu.ac.id/id/eprint/2157

Actions (login required)

Downloads

Downloads per month over past year

View Item View Item
View My Stats