PERBEDAAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA SISWA MENGGUNAKAN PEMBELAJARAN KOOPERATIF NUMBERED HEADS TOGETHER DENGAN EKSPOSITORI PADA MATERI ATURAN SINUS DAN COSINUS

JANNAH, NUR ROUDLOTUL (2015) PERBEDAAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA SISWA MENGGUNAKAN PEMBELAJARAN KOOPERATIF NUMBERED HEADS TOGETHER DENGAN EKSPOSITORI PADA MATERI ATURAN SINUS DAN COSINUS. Other thesis, Universitas Pesantren Tinggi Darul Ulum.

[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (2MB) | Preview

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui adakah perbedaan hasil belajar matematika siswa menggunakan pembelajaran kooperatif Numbered Heads Together (NHT) dengan ekspositori pada materi aturan sinus dan cosinus. Jenis penelitian ini termasuk dalam penelitian kuantitatif yang menggunakan metode penelitian eksperimen. Bentuk eksperimen dalam penelitian ini yaitu quasi eksperimental design (eksperimen kuasi) dengan model penelitian posttest-only control group design. Pengambilan sampel menggunakan teknik purposive sampling. Populasi dalam penelitian ini adalah kelas X MA. Midanuttalim Mayangan Jogoroto Jombang. Sampel dalam penelitian ini yaitu kelas Xs Putri sebagai kelas eksperimen yang akan menggunakan pembelajaran Numbered Heads Together (NHT) dan kelas Xs Putra sebagai kelas kontrol yang akan menggunakan pembelajaran ekspositori. Instrumen untuk mengumpulkan data pada penelitian ini berupa tes uraian yang terdiri dari 4 soal. Teknik analisis data yang digunakan adalah uji-t dengan bantuan SPSS.18 dengan taraf signifikansi 0,05 ( = 0,05). Berdasarkan analisis data yang menggunakan SPSS.18 terlihat bahwa nilai signifikansi sebesar 0,000 < 0,05. Hal itu menujukkan bahwa nilai signifikansi lebih kecil dari 0,05. Pada perbandingan thitung dan ttabel bahwa thitung > ttabel yaitu 6,561 > 2,022. Hal itu berarti ada perbedaan hasil belajar matematika menggunakan pembelajaran kooperatif NHT dengan ekspositori pada materi aturan sinus dan cosinus.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: L Education > L Education (General)
Q Science > QA Mathematics
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam
Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > S1-Pendidikan Matematika
Depositing User: M Kirom
Date Deposited: 21 Nov 2015 01:58
Last Modified: 21 Nov 2015 01:58
URI: http://eprints.unipdu.ac.id/id/eprint/201

Actions (login required)

Downloads

Downloads per month over past year

View Item View Item
View My Stats