Jawahir, Siti Masikto (2020) PENGARUH STORE ATMOSPHERE DAN VARIASI PRODUK TERHADAP MINAT BELI ULANG KONSUMEN DOGEL CAFE DI KABUPATEN JOMBANG. Other thesis, Universitas Pesantren Tinggi Darul 'Ulum.
Full text not available from this repository.Abstract
Store Atmosphere dan Variasi Produk merupakan salah satu strategi yang digunakan oleh sebuah bisnis, dengan tujuan untuk menciptakan loyalitas. Hal ini bisa di lihat oleh pemilik usaha atau bisnis dengan adanya pembelian ulang atau minat beli ulang oleh konsumen. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis Pengaruh Store Atmosphere Dan Variasi Produk Terhadap Minat Beli Ulang Konsumen Dogel Cafe Di Kabupaten Jombang. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif. Artinya, data yang diperoleh dalam penelitian ini adalah data yang dinyatakan dalam bentuk angka dan analisis data menggunakan statistik SPSS. Sampel yang di ambil sebanyak 98 konsumen. Penarikan sampel pada penelitian ini menggunakan Insidental Sampling. Hasil penelitian bahwa : 1) Terdapat pengaruh Store Atmosphere terhadap minat beli ulang konsumen Dogel Cafe di kabupaten Jombang. 2) terdapat pengaruh variasi produk terhadap minat beli ulang konsumen Dogel Cafe di kabupaten Jombang. 3) terdapat pengaruh simultan Store Atmosphere dan Variasi Produk terhadap minat beli ulang konsumen di Dogel Cafe di Kabupaten Jombang. Kata Kunci : Store Atmosphere, Variasi Produk , Minat Beli Ulang Konsumen
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > HC Economic History and Conditions |
Divisions: | Fakultas Bisnis dan Bahasa Fakultas Bisnis dan Bahasa ?? 1 ?? |
Depositing User: | Iqbal Iqbal |
Date Deposited: | 15 Dec 2020 02:32 |
Last Modified: | 15 Dec 2020 02:32 |
URI: | http://eprints.unipdu.ac.id/id/eprint/2003 |
Actions (login required)
Downloads
Downloads per month over past year
View Item |