Rancang Bangun Sistem Informasi Manajemen Penjualan Produk Jadi Berbasis Web di Konveksi NNI

Prakoso, Guntur Sidiq (2019) Rancang Bangun Sistem Informasi Manajemen Penjualan Produk Jadi Berbasis Web di Konveksi NNI. Other thesis, Universitas Pesantren Tinggi Darul 'Ulum.

Full text not available from this repository.

Abstract

Konveksi NNI merupakan salah satu home industry atau industri rumahan di Kabupaten Jombang. Konveksi NNI memproduksi berbagai macam model jilbab atau kerudung. Untuk proses produksi Konveksi NNI memproduksi sekitar 1000 item dari berbagai model jilbab, sedangkan untuk penjualannya ada yang dijual di Konveksi sendiri dan ada yang dijual oleh reseller. Adapun kondisi yang ada di Konveksi NNI dalam proses transaksi ketika pelanggan melakukan pembelian barang kasir akan menuliskan nota, selanjutnya data penjualan dicatat dalam buku. Hal itu menyebabkan kurang efisien efektif. Masalah lain yaitu sering terjadi kekeliruan harga ketika kasir melakukan transaksi penjualan barang misalnya dalam hal perubahan harga barang yang tidak diketahui oleh kasir dan untuk mengetahui jumlah dana pemasukan setiap harinya penjual masih harus menghitung ulang seluruh nota penjualan yang ada. Untuk mengatasi masalah tersebut penulis memberikan solusi dengan membangun Sistem Informasi Manajemen Penjualan Barang Berbasis Website dengan menggunakan metode waterfall untuk pembangunan aplikasi dan blackbox untuk pengujian aplikasi. Fitur-fitur yang ada yaitu transaksi penjualan, perhitungan barang secara otomatis, laporan penjualan, cek stok barang. Berdasarkan hasil implementasi dan pengujian yang dilakukan aplikasi sudah berjalan sesuai perancangan. Sistem dapat mengolah data barang, olah data pelanggan, cek laporan penjualan, jumlah pemasukan dan pengeluaran dana setiap harinya. Untuk kasir bisa melakukan data penjualan dan pengecekan stok barang yang tersedia.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: Q Science > QA Mathematics > QA75 Electronic computers. Computer science
Q Science > QA Mathematics > QA76 Computer software
Divisions: Fakultas Sains dan Teknologi
Fakultas Sains dan Teknologi > Sistem Informasi
Depositing User: Iqbal Iqbal
Date Deposited: 28 Nov 2019 02:27
Last Modified: 28 Nov 2019 02:27
URI: http://eprints.unipdu.ac.id/id/eprint/1779

Actions (login required)

Downloads

Downloads per month over past year

View Item View Item
View My Stats