SISTEM INFORMASI E-RAPOR SANTRI TAMAN PENDIDIKAN AL-QURAN (TPQ) BERBASIS WEB

RIFAI, RUSTON IMAM (2019) SISTEM INFORMASI E-RAPOR SANTRI TAMAN PENDIDIKAN AL-QURAN (TPQ) BERBASIS WEB. Other thesis, Universitas Pesantren Tinggi Darul 'Ulum.

Full text not available from this repository.

Abstract

Taman Pendidikan Al-Quran (TPQ) adalah salah satu lembaga pendidikan nonformal di bidang keagamaan yang berada dinaungan Kementerian Agama. Rapor penilaian merupakan buku yang berisi nilai kepandaian dan prestasi belajar murid di sekolah yang berfungsi sebagai laporan guru kepada orang tua atau wali murid. Education Management Information System (EMIS) merupakan salah satu program Kementerian Agama, yang mengharuskan instansi yang berada dinaungan Kementerian Agama untuk mengisi data instansinya ke EMIS sebagai pusat pendataan. Masalah yang pernah terjadi, adanya wali santri yang protes karena hasil belajar santri di TPQ kurang memuaskan tanpa berkomunikasi terlebih dahulu kepada ustad/ustazah serta pengurus TPQ tentang proses belajar santri dan juga minimnya media untuk mengetahui hasil belajar santri yang memungkinkan wali santri kurang update dalam monitoring kegiatan pembelajaran santri di TPQ. Sistem E-Rapor Santri TPQ dirancang dengan metode RPL Waterfall berbasis web dan pegujian dilakukan dengan pengujian black box dan pengujian beta. Dengan Sistem ERapor tersebut diharapkan wali santri bisa mengakses hasil pembelajaran santri secara cepat dan pihak pengurus TPQ bisa manajemen data penilaian serta data-data lainya untuk keperluan input data di EMIS dengan memanfaatkan fitur export data dari Sistem E-Rapor Santri TPQ. Setelah sistem dibuat dan dilakukan pengujian beta, didapatlah hasil uji beta 83.64 % dengan 11 responden dan 10 poin pertanyaan mengenai sistem yang sudah dibangun. Hal ini dilakukan untuk mengetahui kesiapan sistem tersebut. Kata Kunci: EMIS, Sistem Informasi, E-Rapor, Penilaian, TPQ, Santri/Santriwati, Uji Beta.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: Q Science > QA Mathematics > QA75 Electronic computers. Computer science
Q Science > QA Mathematics > QA76 Computer software
Divisions: Fakultas Sains dan Teknologi
Fakultas Sains dan Teknologi > Sistem Informasi
Depositing User: Iqbal Iqbal
Date Deposited: 28 Nov 2019 02:19
Last Modified: 28 Nov 2019 02:19
URI: http://eprints.unipdu.ac.id/id/eprint/1774

Actions (login required)

Downloads

Downloads per month over past year

View Item View Item
View My Stats