PENGARUH ORIENTASI PASAR, INOVASI PRODUK DAN HARGA TERHADAP PENINGKATAN KEUNGGULAN BERSAING PADA UD.SEKAR JATI JOMBANG (UKM BATIK JOMBANG)

AWALIYAH, NURUL (2018) PENGARUH ORIENTASI PASAR, INOVASI PRODUK DAN HARGA TERHADAP PENINGKATAN KEUNGGULAN BERSAING PADA UD.SEKAR JATI JOMBANG (UKM BATIK JOMBANG). Other thesis, Universitas Pesantran Tinggi Darul 'Ulum.

Full text not available from this repository.

Abstract

Persaingan bisnis di Indonesia saat ini telah mengalami kemajuan yang cukup pesat salah satu diantaranya adalah persaingan usaha kecil. Banyaknya pelaku usaha di pasar yang menawarkan keunggulan masing-masing produknya menjadikan perusahaan semakin sulit merebut pasar sasarannya. Untuk itu butuh sebuah upaya untuk meningkatkan keunggulan bersaing dalam perusahaan. Oleh karena itu dibutuhkan strategi untuk meningkatkan keunggulan bersaing diantaranya, orientasi pasar, inovasi produk dan harga yang di duga dapat mempengaruhi keunggulan bersaing. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar orientasi pasar, inovasi produk dan harga dapat mempengaruhi keunggulan bersaing di UD. Sekar Jati Jombang. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif. Populasi penelitian ini merupakan seluruh atasan dan karyawan yang terdapat di UD. Sekar Jati Jombang. Kemudian di ambil sampel sebanyak 30 responden dengan menggunakan sampel jenuh. Teknik analisis yang digunakan adalah Analisis Regresi Berganda dengan pengujian SPSS. Hasil analisis menunjukkan bahwa variabel orientasi pasar tidak signifikan terhadap keunggulan bersaing dengan nilai thitung 1,925 dan signifikasi 0,065, selanjutnya variabel inovasi produk signifikan terhadap keunggulan bersaing dengan nilai thitung -3,917 dan signifikasi 0,001. Sedangkan variabel harga signifikan terhadap keunggulan bersaing dengan nilai thitung -5,060 dan signifikasi 0,000. Kata Kunci: Orientasi Pasar, Inovasi Produk, Harga, Keunggulan Bersaing

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: H Social Sciences > HC Economic History and Conditions
Divisions: Fakultas Bisnis dan Bahasa
Fakultas Bisnis dan Bahasa

?? 1 ??
Depositing User: Iqbal Iqbal
Date Deposited: 26 Nov 2018 06:12
Last Modified: 26 Nov 2018 06:12
URI: http://eprints.unipdu.ac.id/id/eprint/1341

Actions (login required)

Downloads

Downloads per month over past year

View Item View Item
View My Stats