ZAHRA, NAFIATUS (2018) PROSES PERMOHONAN PITA CUKAI UNTUK MENINGKATKAN KEPUASAN PENGGUNA JASA: KAJIAN SERVICE ENCOUNTER PADA KANTOR PENGAWASAN DAN PELAYANAN BEA DAN CUKAI TIPE MADYA CUKAI KEDIRI. Other thesis, Universitas Pesantran Tinggi Darul 'Ulum.
Full text not available from this repository.Abstract
Service encounter atau kualitas jasa yang merupakan bagian dari penilaian pelanggan terhadap keseluruhan pelayanan jasa yang diberikan oleh perusahaan terlebih bagi perusahaan yang bergerak dibidang jasa, seberapa baik pelayanan yang diberikan para penyedia jasa kepada para pengguna jasa sehingga memberikan kepuasan terhadap pelayanan yang diberikan. Penelitian ini bertujuan ingin mengetahui service encounter yang terakit dengan proses permohonan pita cukai, dan sejauh mana proses permohonan pita cukai meningkatkan kepuasan pengguna jasa di Kantor Pengawasan dan Pelayanan Bea dan Cukai Tipe Madya Cukai Kediri. Tehnik analisis yang digunakan adalah analisis domain dan analisis taksonomi, analisis domain untuk menjelaskan secara jelas tentang gambaran umum kantor bea cukai kediri, Analisis Taksonomi untuk mendapatkan data dengan melakukan observasi langsung kelapangan dengan wawancara kepada pengguna jasa, Denganhasil wawancara yang dilakukan memperoleh hasil mengenai proses permohonan pita cukai, dengan menggunakan sistem aplikasi cukai, via e-billing dan proses secara pelayanan tatap muka yang merupakan keseluruhan dari pelayanan proses permohonan pita cukai, Dengan Proses Permohonan Pita Cukai untuk Meningkatkan Kepuasan Pengguna Jasa: Kajian Service Encounter, pelayanan remote counters, phone counters dan face to face counters terbukti memberikan pelayanan yang baik dan memberikan kepuasan terhadap pengguna jasanya dengan data hasil wawancara yang sudah dilakukan, dan juga dibuktikan dengan data pendukung sumber data lain yaitu trianggulator, penelitian terdahulu dan teori sebagai data pendukung membuktikan kebenaran hasil penelitian yang dilakukan peneliti, dengan hasil kajian service encounter guna memberikan kepuasan pengguna jasa memberikan pelayanan yang sangat baik dalam proses permohonan pita cukai dengan sangat memuaskan bagi pengguna jasanya. Kata Kunci: Pelayanan, service encounte, kepuasan,pengguna jasa.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | H Social Sciences > HC Economic History and Conditions |
Divisions: | Fakultas Bisnis dan Bahasa Fakultas Bisnis dan Bahasa ?? 1 ?? |
Depositing User: | Iqbal Iqbal |
Date Deposited: | 26 Nov 2018 04:42 |
Last Modified: | 26 Nov 2018 04:42 |
URI: | http://eprints.unipdu.ac.id/id/eprint/1327 |
Actions (login required)
Downloads
Downloads per month over past year
View Item |