KHARIROH, DZURIYATUL (2018) PENGARUH PENGELOLAAN KEUANGAN TERHADAP MUTU SEKOLAH DI MADRASAH ALIYAH UNGGULAN WAHAB HASBULLAH TAMBAKBERAS JOMBANG. Masters thesis, Universitas Pesantran Tinggi Darul 'Ulum.
Full text not available from this repository.Abstract
Mutu sekolah merupakan salah satu kunci dari sebuah lembaga pendidikan. Mutu pendidikan akan berkualitas jika memiliki pengelolaan keuangan yang baik, yang akan mendukung terlaksananya semua programprogram dalam sekolah sesuai tujuan pendidikan. Sehingga akan tercipta sekolah yang memiliki mutu pendidikan yang baik dan berkualitas. Untuk itu perlu adanya penekanan dan kedisiplinan dalam bidang pengelolaan keuangan. Untuk mengkajinya, penelitian ini dilakukan dengan rumusan masalah sebagai berikut: (1) Bagaimana pengelolaan keuangan di MA Unggulan Wahab Hasbullah Tambakberas Jombang, (2) Apa pengertian pengelolaan keuangan dan mutu sekolah, (3) Bagaimana pengaruh pengelolaan keuangan terhadap mutu sekolah di MA Unggulan Wahab Hasbullah Tambakberas Jombang. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Hasil analisis korelasi product moment sebesar 0,979 dibandingkan dengan rtabel tingkat signifikan 5% N =57 sebesar 0,266. Jadi rhitung lebih besar dari rtabel, maka dapat disimpulkan bahwa hipotesis nol (H0) ditolak dan H1 diterima. (2) Koefisien determinasi sebesar 95,8% dibulatkan menjadi 96% maka pengaruh berpengaruh positif, artinya jika semakin baik pengelolaan keuangan di sekolah maka semakin baik pula mutu sekolah/madrasah. (3) Hasil analisis Uji F terbukti dengan hasil perhitungan uji F sebesar 12,38, sedangkan pada Ftabel 3,17 pada taraf signifikansi 5% yang berarti H1 diterima H0 ditolak. (4) Uji persamaan regresi diperoleh hasil analisi Y= 1,431+0,980X koefisien bersifat positif artinya terjadi hubungan positif antara variabel (X) dan variabel (Y). Berdasarkan hasil penelitian dapat dikemukakan saran-saran sebagai berikut: (1) Peningkatan kualitas mutu sekolah dimulai dari perbaikan. Kata Kunci: Pengelolaan Keuangan Sekolah, Transparansi, Akuntabilitas, Mutu Sekolah
Item Type: | Thesis (Masters) |
---|---|
Subjects: | B Philosophy. Psychology. Religion > BL Religion |
Divisions: | Program Pasca Sarjana Program Pasca Sarjana > Manajemen Pendidikan Islam |
Depositing User: | Iqbal Iqbal |
Date Deposited: | 13 Sep 2018 02:25 |
Last Modified: | 13 Sep 2018 02:25 |
URI: | http://eprints.unipdu.ac.id/id/eprint/1215 |
Actions (login required)
Downloads
Downloads per month over past year
View Item |