LANSIA YANG AKTIF DAN YANG TIDAK AKTIF MENGIKUTI POSYANDU

Alpiyatuzzuhroh, . (2018) LANSIA YANG AKTIF DAN YANG TIDAK AKTIF MENGIKUTI POSYANDU. Other thesis, Universitas Pesantran Tinggi Darul 'Ulum.

Full text not available from this repository.

Abstract

Kualitas hidup ialah sejauh mana seseorang dapat merasakan dan menikmati terjadinya segala peristiwa penting dalam kehidupannya sehingga memiliki kehidupan yang sejahtera. Jika seseorang dapat mencapai dan memiliki kualitas hidup yang lebih tinggi, maka kehidupan individu tersebut mengarah pada keadaan yang sejahtera, sebaliknya jika seseorang mencapai kualitas hidup yang rendah, maka kehidupan individu tersebut mengarah kepada keadaan yang tidak sejahtera. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui apakah ada perbedaan kualitas hidup lansia yang aktif dan lansia yang tidak aktif mengikuti posyandu. Metode penelitian ini menggunakan Study Komparasi. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 90 lansia, dengan teknik pengambilan sampel menggunakan Simple Random Sampling. Sampel dibagi menjadi 2 kelompok, yaitu 45 orang sampel lansia yang aktif dan 45 orang lansia yang tidak aktif mengikuti posyandu. Instrument penelitian yang digunakan adalah mengadopsi kuesioner dari WHOQOL-BREF. Hasil analisa data dengan uji mann whitney diperoleh nilai angka kemaknaan p = 0,000 ≤ α = 0,05 yang bermakna Ho diterima. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa ada perbedaan antara kualitas hidup lansia yang aktif dengan kualitas hidup lansia yang tidak aktif mengikuti posyandu. Lansia yang aktif mengikuti posyandu memiliki kualitas hidup yang lebih baik daripada lansia yang tidak aktif mengikuti posyandu. Posyandu lansia bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan hidup lansia dalam mencapai kualitas hidup yang lebih baik. Kata kunci : Lansia, Posyandu, Kualitas Hidup.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Fakultas Ilmu Kesehatan
Fakultas Ilmu Kesehatan > S1-Ilmu Keperawatan
Depositing User: Iqbal Iqbal
Date Deposited: 03 Sep 2018 02:03
Last Modified: 03 Sep 2018 02:03
URI: http://eprints.unipdu.ac.id/id/eprint/1105

Actions (login required)

Downloads

Downloads per month over past year

View Item View Item
View My Stats