PENGARUH PENDIDIKAN KESEHATAN TERHADAP KECEMASAN PADA PASIEN PREOPERASI OPEN REDUCTION INTERNAL FIXATION (ORIF)

Kusnan, Mochamad (2018) PENGARUH PENDIDIKAN KESEHATAN TERHADAP KECEMASAN PADA PASIEN PREOPERASI OPEN REDUCTION INTERNAL FIXATION (ORIF). Other thesis, Universitas Pesantren Tinggi Darul Ulum.

Full text not available from this repository.

Abstract

Persiapan pembedahan merupakan sumber stres yang berat bagi pasien dan keluarganya. Hal ini disebabkan oleh beberapa faktor antara lain usia, pengetahuan pasien tentang pembedahan, pengalaman sebelumnya terhadap pembedahan, fasilitas atau biaya, strategi koping pasien dan dukungan. Salah satu tindakan untuk mengurangi kecemasan pasien adalah dengan memberikan pendidikan kesehatan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pendidikan kesehatan terhadap kecemasan pada pasien preoperasi Open Reduction and Internal Fixation (ORIF). Penelitian ini menggunakan desain quassy experimental dengan rancangan pretest posttest control group design. Jumlah populasi adalah 95 responden dan sampel 76 responden yang diambil menggunakan teknik purposive sampling. Variabel independen penelitian ini adalah pendidikan kesehatan dan variebel dependen adalah kecemasan. Instrumen untuk mengukur kecemasan menggunakan kuesioner DASS. Data dianalisis menggunakan uji Wilcoxon dan Mann Whitney dengan α ≤ 0,05. Hasil uji Wilcoxon pada kelompok perlakuan didapatkan p value 0,001, sedangkan pada kelompok kontrol didapatkan p value 0,108. Hasil uji Mann Whitney didapatkan p value 0,000. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa ada pengaruh pendidikan kesehatan terhadap kecemasan pada pasien preoperasi Open Reduction and Internal Fixation (ORIF). Pendidikan kesehatan dengan media leaflet dapat meningkatkan pengetahuan pasien sehingga kecemasan pasien menurun. Kata kunci : kecemasan, pendidikan kesehatan, preoperatif

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Fakultas Ilmu Kesehatan
Fakultas Ilmu Kesehatan > S1-Ilmu Keperawatan
Depositing User: Iqbal Iqbal
Date Deposited: 18 Feb 2018 02:38
Last Modified: 18 Feb 2018 02:38
URI: http://eprints.unipdu.ac.id/id/eprint/1056

Actions (login required)

Downloads

Downloads per month over past year

View Item View Item
View My Stats